Dalam tutorial kali ini Paktor (Pakar PowerPoint) mau berbagi tentang PowerPoint, yaitu bagaimana cara membuat presentasi PowerPoint yang Cantik dan Menarik dengan tujuan utamanya agar para audiens kita menjadi antusias dan senang mengikuti presentasi yang kita sampaikan.
Dalam teori pembelajaran modern Quantum Learning dijelaskan kalau kita ingin mudah mentransfer ilmu pengetahuan dengan sukses kepada peserta didik, terlebih dahulu kita harus membuat senang hati mereka, kemudian kita harus membuat mereka cinta pada pelajaran.
Bila suasana hati sudah senang, suka dan cinta, apapun yang kita sampaikan akan mudah diterima dan dicerna oleh mereka. Hal ini tentu berlaku juga pada saat kita memberikan presentasi. Dengan tampilan Slide PPT yang bagus, indah dan menarik, tentunya para audien akan dengan mudah menerima dan memahami apa yang kita sampaikan melalui point-point pada slide PowerPoint tersebut.
Dalam Membuat Slide PowerPoint Menarik dengan Efek Sliding ini kita bisa menggunakan PowerPoint versi 2010, 2013, 2016, 365 dan 2019. Jadi untuk lebih jelasnya bagaimana langkah-langkah cara membuat slide presentasi PowerPoint yang cantik menarik ini, silakan simak video tutorialnya berikut ini: https://youtu.be/a7qQkYV0nBo
Bila teman-teman membutuhkan slide-slide PowerPoint yang Cantik menarik seperti dalam video tutorial di atas. Untuk mendapatkan slide PowerPoint yang sudah jadi, silakan klik link berikut ini: https://bit.ly/FileMaster
Simak pula Video tutorial PowerPoint menarik lainnya di bawah ini:
0 Komentar